Produk

Harga U Ditch dan Cover Tutup Saluran

Harga U Ditch

Harga u ditch berikut harga cover u ditch penutup saluran kami tawarkan dari kami sebagai kontraktor saluran bagi anda yang sedang ada proyek drainase. Banyak ukuran yang dapat disesuaikan dengan proyek Anda.

U ditch merupakan jenis saluran air dari beton bertulang atau bagian dari produk beton precast yang mempunyai bentuk penampang menyerupai huruf U. Bagian atasnya dapat diberi tutup yang disebut cover u-ditch. Kedua material tersebut umumnya dijual terpisah. Bagian tutupnya sendiri terdiri dari dua tipe yaitu heavy duty dan light duty yang memiliki perbedaan pada ketebalannya.

Jenis light duty biasanya digunakan pada area jalan atau pijakan pejalan kaki. Sementara heavy duty digunakan pada area yang akan dilalui kendaraan atau alat berat.

Manfaat U Ditch

Sebelum adanya u ditch, saluran drainase di beberapa daerah menggunakan turap batu kali. Padahal, bahan ini kurang efektif karena pengerjaan saluran jadi memakan waktu lama, kemampuan mengalirkan airnya pun lamban sehingga dapat menimbulkan genangan dan banjir.

Selain harga u ditch, harga tutup u ditch juga dapat dijadikan acuan untuk proyek drainase, selain itu jenis ini dapat dibandingkan turap batu kali, saluran dengan u ditch dipandang lebih baik karena dapat menghindarkan dari genangan dan banjir.

Produk beton precast u ditch juga mudah dipasang serta lebih kukuh. Karena bentuknya terbuka, penggunaan u ditch dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Secara umum, u ditch dapat diaplikasikan dalam pembuatan saluran air dan irigasi. Selain itu u ditch juga dapat diaplikasikan pada saluran air atau selokan di pinggir jalan, perumahan, dan kawasan yang rawan banjir.

Aplikasi u ditch memudahkan pengguna mengecek arus aliran air, membersihkan saluran, dan mengganti bagian yang rusak. Penggunaan material ini juga menjadikan saluran air terlihat lebih rapi dan bebas sampah.

Sebagai bahan pertimbangan anda berikut adalah uraian mengenai penawaran produk precast untuk saluran yang dapat kami tawarkan dengan rincian sebagai berikut

Daftar Harga U Ditch Terbaru 2023

UKURAN U DITCHBERAT KgHARGA /PCS
U-Ditch 300 x 300 x 1200163,32 IDR 296.000
U-Ditch 300 x 400 x 1200196,13 IDR 314.000
U-Ditch 300 x 500 x 1200223,13 IDR 323.000
U-Ditch 400 x 400 x 1200248,62 IDR 431.000
U-Ditch 400 x 500 x 1200284,83 IDR 462.000
U-Ditch 400 x 600 x 1200314,86 IDR 506.000
U-Ditch 400 x 600 x 1200 (Tb.10)564,00 IDR 653.000
U-Ditch 500 x 500 x 1200373,75 IDR 521.000
U-Ditch 500 x 500 x 1200 (Tb.10)511,20 IDR 724.000
U-Ditch 500 x 600 x 1200416,02 IDR 531.000
U-Ditch 500 x 700 x 1200456,84 IDR 581.000
U-Ditch 600 x 600 x 1200471,96 IDR 628.000
U-Ditch 600 x 700 x 1200513,50 IDR 683.000
U-Ditch 600 x 800 x 1200553,61 IDR 780.000
U-Ditch 800 x 600 x 1200565,71 IDR 811.000
U-Ditch 800 x 800 x 1200653,69 IDR 943.000
U-Ditch 800 x 1000 x 1200732,46 IDR 1.103.000
U-Ditch 1000 x 1000 x 1200979,70 IDR 1.635.000
U-Ditch 1000 x 1200 x 12001063,08 IDR 1.934.000
U-Ditch 1200 x 1000 x 12001292,99 IDR 2.225.000
U-Ditch 1200 x 1200 x 12001425,15 IDR 2.472.000
U-Ditch 1200 x 1400 x 12001553,69 IDR 2.791.000
U-Ditch 1400 x 1400 x 12001919,52 IDR 3.583.000
U-Ditch 1500 x 1000 x 12001658,70 IDR 3.172.000
U-Ditch 1500 x 1500 x 12002001,83 IDR 3.895.000
U-Ditch 1500 x 1700 x 12002155,25 IDR 4.095.000
U-Ditch 1600 x 1600 x 12002412,34 IDR 4.579.000
U-Ditch 1600 x 1800 x 12002575,37 IDR 4.894.000
U-Ditch 1800 x 1800 x 12002884,92 IDR 5.476.000
U-Ditch 1800 x 2000 x 12003059,64 IDR 5.836.000
U-Ditch 2000 x 2000 x 12003225,60 IDR 6.258.000
Harga jual u ditch saluran di atas sewaktu-waktu dapat berubah, untuk memastikan mengenai penawaran harga di atas
harga tutup u ditch sewaktu-waktu berubah

Selanjutnya untuk kebutuhan cover atau penutup saluran u ditch berikut kami uraikan dengan rincian sebagai berikut:

Harga Cover U Ditch Tutup Saluran

UKURAN TUTUP U DITCHAPLIKASIHARGA /PCS
Cover U-Ditch 30Heavy DutyIDR 112.500
Cover U-Ditch 40Heavy DutyIDR 150.000
Cover U-Ditch 50Heavy DutyIDR 200.000
Cover U-Ditch 60Heavy DutyIDR 268.750
Cover U-Ditch 80Heavy DutyIDR 368.750
Cover U-Ditch 100Heavy DutyIDR 500.000
Cover U-Ditch 120Heavy DutyIDR 575.000
Cover U-Ditch 140Heavy DutyIDR 725.000
Cover U-Ditch 150Heavy DutyIDR 840.000
Cover U-Ditch 180Heavy DutyIDR 975.000
Cover U-Ditch 200Heavy DutyIDR 1.197.000
harga tutup u ditch di atas sewaktu-waktu dapat berubah

Pemasangan U Ditch dan Cover-nya

Berbeda dengan buis beton yang berbentuk silinder, u ditch berlubang pada bagian atasnya. Ukuran u ditch berbeda-beda dimensi dan spesifikasinya. Untuk mendapatkan ukuran u ditch yang tepat harus dilakukan pengukuran diameter bagian dalam sebelum pemasangan.

Penyesuaian ketinggian u ditch pun harus menurut kebutuhan elevasi saluran air yang seuai. Untuk mencegah kebocoran setelah saluran mengaliri oleh air, pada sambungan antar bagiannya penutupannya dapat dan direkatkan dengan mortar. Penggunaan sambungan ialah tipe plat embedded dan but joint.

Standar Kualitas Saluran U

Saluran u ditch berfungsi sebagai media penyaluran air untuk menciptakan resapan sesuai standar. Resapan yang memenuhi standar SNI harus sesuai kualifikasi seperti berikut:

  1. Saluran yang digunakan harus dapat mengalirkan atau meresap sebagian air hujan ke dalam tanah dengan cukup cepat agar tidak terlalu banyak air di permukaan.
  2. Proses pemasangan u ditch beton harus dilakukan di atas tanah yang stabil.
  3. Proses produksi u ditch harus sesuai dengan standar SNI dan tidak terdapat cacat pada bagian permukaan sehingga dapat bekerja optimal. Tekstur permukaan u ditch beton harus halus dan kedap air.

Baca juga:

Harga Box Culvert

U ditch yang sesuai standar memiliki beberapa kelebihan antara lain:

  • Proses pemasangannya cepat dan praktis, cukup dipasang pada area yang sudah digali, kemudian ditimbun.
  • Kualitasnya terjamin, karena semua produk u ditch di pasaran telah memenuhi standar nasional Indonesia (SNI).

Baca juga:

Harga Ready Mix

Perkiraan Harga Pemasangan

Pemasangan u ditch harus dilakukan oleh tenaga profesional jika Anda menginginkan hasil yang baik. Biaya yang harus dikeluarkan untuk pemasangan pun bergantung pada ukuran proyek drainase yang akan dibuat serta alat dan bahan yang diperlukan.

Oleh sebab itu, Anda harus mengetahui pekerjaan apa saja yang perlu dilakukan dalam pembuatan proyek drainase menggunakan u ditch.

Pekerjaan yang dilakukan yaitu:

  1. Penggalian tanah, pengurugan permukaan tanah, pemadatan, kemudian membuang tanah sisa galian.
  2. Pekerjaan pasir urug dengan tinggi 10cm dan lantai kerja berkuran tinggi 5cm.
  3. Melakukan pemasangan saluran u ditch.

Ukuran standar u ditch umumnya memiliki panjang 120 cm. Dengan demikian, setiap 1 meter persegi memerlukan 100 : 120 = 0,83 unit saluran u ditch. Sementara untuk covernya berukuran lebar 60 cm diperlukan 100 : 0,62 = 1,67.

Setelah mengetahui ukurannya, Anda tinggal mencari tahu harga pemasangan dan upah pekerja. Untuk mengetahui kebutuhan dana tinggal kalikan banyaknya u ditch dan cover yang diperlukan dan harganya dan tambahkan upah tenaga per orang atau per proyeknya.

Penggunaan u ditch and cover jauh lebih efisien dibandingkan drainase tradisional yang menggunakan turap batu. Untuk pemukiman modern, jalan, area pejalan kaki, material ini sangat tepat dipilih.

Demikian informasi mengenai harga u ditch berikut dengan penawaran tutup u ditch untuk saluran terbuka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *